Bagaimana cara membuat sayur nangka muda ?bumbu apa saja yang harus disipakan untuk membuat sayur nangka muda yang enak?mari kita baca artikelnya
Bahan dan Bumbu sayur nangka muda
- nangka muda 400 gram,cuci dan dipotong sedang,didihkan setengah matang
- Kacang panjanag 200 gram,cuci, potong potong sekitar 3 cm
- 1 1/2 kelapa,dibuat santan kental dan santan encer
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- Kunyit bubuk 1 sendok teh
- cabe merrah bubuk 1 sendok makan
- Minyak goreng 3 sendok makan
Bumbu halus resep sayur nangka muda
- Bawang merah 6 buah
- Bawang putih 4 siung
- Jahe 3 cm
cara membuat sayur nangka muda
- Panaskan minyak goreng,tumis bumbu halus tambahkan kunyit bubuk dan cabe merah bubuk,tumis hingga berasa harum
- Tambahkan santan encer,nangka muda,kacang panjang garam dan gula secukupnya
- aduk hingga rata dan biarkan hingga mendidih,tambahkan santan kental ketika nangka dan kacang panjang hampir lunak,aduk hingga rata
- sayur nangka muda bumbu kuning rasa kari siap dihidangkan
Sekian resep sayur nangka muda bumbu kuning rasa kari semoga bermanfaat dan selamat mencoba,admin juga menyediakan resep masakan yang lain seperti sambal terasi enak,dan soto ayam